Friday, April 27, 2012

Othak Othik Gathuk : BUAH

7:05 PM

Share it Please
BUAH adalah organ pada tumbuhan yang biasanya membungkus dan melindungi biji. Aneka rupa dan bentuk BUAH tidak terlepas kaitannya dengan fungsi utama BUAH, yakni sebagai pemencar biji tumbuhan. Dan kelak biji-biji itu akan menghasilkan BUAH-BUAH baru dan seterusnya untuk menebar kemakmuran di muka bumi. BUAH berkualitas akan menghasilkan biji yang berkualitas dan sebaliknya. Agar menjadi manusia yang berkualitas kita tidak hanya sekedar perlu banyak makan BUAH , tetapi juga berupaya mengambil pelajaran dan hikmah positif dari perspektif kata BUAH yang merupakan untaian kata Best, Unbeatable, Attitude, Habit.

Best mempunyai makna TERBAIK. Kita hari ini adalah BUAH keputusan masa lalu. Agar masa depan kita jauh lebih baik dan sukses maka kita harus memahami bahwa hidup manusia hanya 3 (TIGA)"HARI..!!!".

  1. HARI KEMARIN ADALAHSEJARAH, telah lewat tidak akan kembali dan tidak dapat diulangi lagi.
  2. HARI BESOK ADALAH MISTERI, kita belum tahu apa yang baka! terjadi.
  3. HARI INI ADALAH KARLNIA, dan hanya hari ini yang dapat kita jalani.
  4. UNTUK ITU BERUSAHALAH SELALU MELAKUKAN YANG TERBAIK, MENJADI YANG TERBAIK, MENGHASILKAN YANG TERBAIK HARI INI... !!!

Unbeatable mempunyai makna tidak dapat dikalahkan. Untuk mencapai kesuksesan maka kita harus menjadi pri b a d i yang kuat atau tidak pernah dapat dikalahkan yaitu dengan mempunyai sikap tidak boleh mudah menyerah atau tidak mudah merasa gagal. Jangan biarkan siapapun dalam kondisi apapun bisa menjadikan kita orang yang kalah tanpa seijin kita, karena nasib kita ada pada diri kita sendiri. Orang yang gagal bukanlah orang yang kalah karena orang yang kalah hanyalah orang yang menyerah saat mengalami kegagalan. Dan sebaliknya bahwa orang yang berhasil bukanlah orang yang tidak pernah gagal, melainkan orang yang tidak pernah dikalahkan oleh kegagalan.

Attitude mempunyai makna SIKAP. Sikap kita hari ini menentukan sukses kita di masa depan, dan titik awal bagi semua kesuksesan adalah sikap positif. Kalimat tersebut memang tepat, apalagi setelah satu dekade beriteraksi dengan banyak mitra bisnis NASA dari berbagai latar belakang dan strata pendidikan, sosial, ekonomi dan lainnya maka dapat disimpulkan bahkan ditegaskan bahwa hal prinsip yang membedakan kesuksesan sesorang sangat dipengaruhi SIKAP.

Sebuah buku berjudul "Life s Greatest Lessons" mengungkapkan penelitian yang dilakukan di Harvard dan beberapa universitas terkenal lainnya yang membenarkan kesimpulan di atas. Mereka menemukan bahwa sikap jauh lebih penting daripada kecerdasan, pendidikan, bakat, atau keberuntungan. Mereka menyimpulkan bahwa hampir 85% dari kesuksesan seseorang disebabkan oleh sikap, sedangkan 15% lainnya karena kemampuan. Sikap positif bukanlah produk keturunan atau genetis, sehingga. sikap negatif dapat kita ubah menjadi sikap positif dengan mempelajarinya dan melatihnya secara tepat. Jika sikap kita sudah baik, sikap itu dapat dilatih untuk menjadi lebih baik lagi, mulai dari sekarang.

Habit mempunyai makna KEBIASAAN. Kebiasaan merupakan pola perilaku yang diperoleh secara teratur diikuti hingga menjadi hampir diluar kemauan. Agar kita bisa memberikan yang terbaik (BEST), tidak dapat dikalahkan (UNBEATABLE), dengan sikap positif (ATTITUDE) maka kita harus membiasakannya secara berulang-ulatig. Pengulangan adalah ibu dari segala bentuk keterampilan. Penelitian telah menunjukkan bahwa tindakan yang berulang-ulang untuk minimal 21 hari akan menjadi kebiasaan yang permanen. Kebiasaan positif memiliki manfaat positif dan kita akan menuai manfaat yang berlaku selama kita mempertahankaa kebiasaan itu. Jadi sekarang kita harus menggali dan tahu bahwa apa kebiasaan yang positif, dan bagaimana untuk memperolehnya dimulai dari kebiasaan positif sederhana sehingga akan membuat kita lebih sehat dan produktif.

Dalam menjual Crystal X, punyailah BUAH, Agar sukses dalam menjual Crystal X, Agar anda bisa menjadi Crown Diamond Crystal X.

0 comments: